Sabtu, 09 Juni 2012

Menyiasati Belanja Baju Online

Anda sedang butuh baju baru untuk dipakai kerja, wawancara atau seminar tetapi Anda tidak punya banyak waktu untuk belanja ke toko baju? Tenang saja, kini bisnis online sudah menjamur dan Anda punya banyak pilihan untuk belanja baju online. Mulai dari butik batik murah, baju khusus family, kaos-kaos, baju untuk wanita, sampai ke aksesoris semua kini sudah dijual secara online.

Anda tinggal membuka internet dan searching toko baju-toko baju online yang bertebaran di dunia maya. Eits, tunggu dulu, jangan sembarangan belanja baju online karena banyak terjadi kasus penipuan. Yakni uang sudah ditransfer, tetapi baju atau pesanan kita tidak dikirim, sedangkan refund (pengembalian uang) yang dijanjikan bila pesanan tidak dikirim tidak juga datang.

Bukan berarti Anda harus paranoid atau tidak mau belanja baju online. Cara ini sebenarnya asyik dan memudahkan kita dalam berbelanja. Selain bisa menghemat waktu, terkadang toko baju online sering memberikan diskon. Nah, supaya kita bisa belanja baju online dengan puas tanpa rasa kecewa, ada baiknya Anda simak tips berikut ini :

1. Di Website mana Anda akan berbelanja?

Cek host toko online yang sedang Anda incar. Apakah dia menggunakan multiply atau blog? Bila Anda belum mengenal secara dekat dengan penjual baju online, lebih baik Anda belanja baju online di toko online yang sudah mempunyai website sendiri.

2. Perhatikan Alamat dan Biodata si penjual

Biasanya di toko online akan diberikan space khusus untuk alamat toko, nama contact person, nomor HP dan nomor rekening. Coba Anda cek apakah alamatnya selalu berubah-ubah? Apakah nomor HPnya susah untuk dihubungi? Apakah nomor rekening selalu sama? Apakah alamat yang dicantumkan itu benar? Anda bisa cek alamat itu di google. Bila semua aspek tersebut sudah Oke, tidak masalah Anda mau belanja baju online di Multiply atau Blog. Aspek tersebut juga harus Anda perhatikan ketika belanja baju online di toko online yang menggunakan website.

3. Cek Kredibilitas Toko Online tersebut

Anda bisa bertanya-tanya kepada teman Anda yang sudah pernah menggunakan jasa toko baju online yang sedang Anda incar. Lihat juga testimoni yang ada di pinggir website, apakah pembeli-pembeli lain puas dengan pelayanannya? Anda coba hubungi contact personnya, banyak-banyaklah bertanya tentang informasi yang ingin Anda dapatkan. Seperti ukuran XLnya besar atau tidak, ukuran S-nya kecil atau tidak, bisakah mendapat diskon bila membeli dalam jumlah banyak, warna baju apa saja yang tersedia dan lain-lain.

Bila Anda mendapatkan pelayanan yang tidak memuaskan, lebih baik Anda cari toko online yang lain. Karena melayani pelanggan lewat telepon saja tidak bisa profesional, itu berarti tidak ada jaminan ia akan memberikan barang yang berkualitas. Karena seringkali, barang yang terpajang di toko baju online tidak sesuai dengan yang kita dapatkan.

4. Bila Anda sudah yakin, jangan langsung membeli banyak

Belilah satu atau dua potong baju dulu dengan harga yang murah dan tidak terlalu mahal. Untuk meyakinkan Anda bahwa toko online yang Anda incar memang benar-benar memberikan pelayanan profesional dan memberikan baju yang berkualitas. Bila Anda puas, Anda bisa memesan dalam jumlah besar

5. Kalau Benar-Benar tidak yakin, gunakan saja sistem COD

COD adalah cash on delivery yaitu system pembayaran di tempat. Bila barang sudah sampai di tangan Anda, barang baru dibayar. Meski demikian, tidak semua toko baju online menggunakan sistem ini.

Okay, selamat berbelanja baju online. Banyak-banyaklah memilih di banyak toko online sampai Anda menemukan baju yang pas di hati dan pas di kantong Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar